Monday 16th September 2024

Bantu Warga Untuk Sehat, Karolin Peroleh Apresiasi Dari Rakyat

LANDAK,Tangkalnews.com – Bakal Calon Bupati Landak, Karolin Margret Natasa mendapatkan apresiasi dari masyarakat Dusun Dengoan, Desa Tebedak, Kecamatan Ngabang, Kabupaten Landak, baru-baru ini.

Apresiasi itu terkait bantuan BPJS Kesehatan dari Karolin bagi warga Dusun Dengoan.

Cirun yang berumur 46 tahun warga Dusun Dengoan, Desa Tebedak Rt 008 Rw 005 pada tahun 2018 dirinya menderita sakit Kista di hati dan di ginjal. Berkat bantuan Karolin, Cirun di Rujuk ke Jakarta berobat di rumah sakit RSCM dan dia pun bisa sembuh.

“Berkat bantuan ibu Karolin, saya dibikinkan BPJS dari Pemda. Terima kasih ibu, sampai sekarang saya masih ada disini dan BPJS nya masih berlaku. Buat masyarakat Dengoan, kita berterima kasih selalu semoga ibu masih bisa menjabat untuk dukungan kita di dua periode,” ujar Cirun.

Karolin pun menyatakan, salah satu programnya adalah memberikan layanan BPJS Kesehatan bagi warga yang membutuhkan.

Bupati Landak pada 2017-2022 itu mengimbau bila ada warga tidak mampu yang membutuhkan layanan BPJS, maka sebelum tiga hari dirawat, bisa memberikan informasi KTP dan KK nya. Dengan begitu, BPJS Kesehatan warga yang bersangkutan bisa langsung aktif.

“Sebenarnya BPJS Mandiri aktifnya harus menunggu selama 2 minggu. Tapi di Landak, BPJS bisa langsung aktif tanpa menunggu selama itu,” terang Karolin, Sabtu, (24/08/24).

Kader PDI Perjuangan itu menyadari bahwa masyarakat masih banyak membutuhkan layanan BPJS Kesehatan.

Karena itu, Karolin menegaskan program BPJS Kesehatan akan diteruskan apabila dirinya mendapat amanat dari masyarakat untuk memimpin Landak periode 2025-2030.

“Sekarang kita punya puskesmas juga sudah besar. Dulu warga harus antri untuk mendapat obat tensi dan obat gula darah, tapi sekarang puskesmas kita sudah memadai, mudah-mudahan masyarakat kita ingat semua itu, sehingga kita bisa meneruskan program kita kedepannya,” terang Karolin.

Karolin menegaskan bahwa terjun ke dunia politik sudah menjadi pilihan dirinya untuk dapat bermanfaat bagi bayar orang, termasuk menjadi Bupati Landak.

“Bagi saya politik itu bagaimana kita bisa bermanfaat bagi orang banyak. Dan saya bersyukur Tuhan memberi saya kesempatan jadi bupati Landak 5 tahun, mudah-mudahan saya bisa melanjutkan karya-karya Tuhan melalui pekerjaan-pekerjaan di pemerintahan,” tutup Karolin.(***)

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Comments are closed.