Landak,.Tangkalnews.com- Sebagai bentuk dukungan Polri terhadap kebijakan Pemerintah dalam memperkuat Ketahanan Pangan Nasional. Jajaran Kepolisian melalui Bhabinkamtibmas terus mengintensifkan kunjungan ke warga binaan di berbagai Wilayah.
Seperti Bhabinkamtibmas Desa Kuala Behe, Polsek Kuala Behe Aipda Heri Chandra Simatupang, melakukan giat sambang kepada binaanya. Kegiatan ini dilaksanakan guna mengajak warga untuk bisa bersama mendukung program ketahanan pangan, Selasa (11/02/2025).
Kapolsek Kuala Behe IPDA Donny Pati Pratama Yolanda mengatakan, kehadiran Bhabinkamtibmas ini merupakan salah satu wujud nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat. Lebih khusus lagi, dalam mendukung dan mendorong program Ketahanan Pangan yang sejalan dengan kebijakan Pemerintah demi kesejahteraan rakyat.
“Langkah ini juga merupakan bentuk nyata sinergi antara Polri dengan Masyarakat, sekaligus membantu warga dalam memaksimalkan potensi sumber daya yang ada, demi mendukung tercapainya Ketahanan Pangan yang merata.” Ungkapnya.
Upaya ini tentunya penting untuk dilakukan agar dapat mendorong masyarakat lebih mandiri dalam memenuhi Kebutuhan Pangan. Termasuk di dalamnya penggunaan pekarangan rumah untuk ditanami tanaman bergizi maupun pemanfaatan lahan tidur.
Bhabinkamtibmas berharap agar melalui upaya-upaya yang dilakukan, Ketahanan Pangan di Wilayah binaannya itu semakin meningkat. Juga, dapat terus memproduksi hasil Pertanian yang baik dan subur.
Langkah strategi Polri dalam membangun kepercayaan dan menjaga keamanan, serta meningkatkan Ketahanan Pangan demi kesejahteraan melalui interaksi langsung dan komunikasi aktif yang terus dilakukan oleh Bhabinkamtibmas.
Penulis: Humas Polsek Kuala Behe
Editor:Sumianto
No Responses